Tanggal Posting

  • February 16, 2016

Share

BAZAR BUKU 2016

BAZAR BUKU 2016

Bazar buku yang akan diselenggarakan UGM Press pada 22 Februari s/d 5 Maret 2016 dipastikan bakal menarik perhatian para mahasiswa dan pencinta buku, khususnya di Kota Yogyakarta. Acara ini akan berlangsung setiap hari Senin sampai Sabtu, pukul 08.00–16.00 WIB di Showroom UGM Press, Jl. Grafika No. 1 Kampus UGM Bulaksumur Yogyakarta. Event yang kembali diadakan oleh UGM Press kali ini mengambil tema “UGM Press untuk Semua”.

M. Agung Bramantya, Ph.D. selaku Kepala Bidang Penerbitan dan Percetakan UGM Press saat dikonfirmasi di kantor UGM Press mengatakan bahwa bazar buku ini diadakan untuk memudahkan masyarakat umum dan mahasiswa, khususnya di awal semester genap, dalam memperoleh buku dengan harga yang ekonomis. Harga buku mulai dari Rp5.000 dan diskon sampai 70%. Ada banyak ragam buku yang dibazarkan, baik buku eksakta maupun noneksakta.

“Mahasiswa dan masyarakat umum sangat antusias mendatangi setiap event yang diadakan oleh UGM Press. Selain ada promo menarik, pengunjung juga akan mendapatkan buku-buku terbitan UGM Press yang terjamin kualitasnya bahkan sudah dikenal hingga di luar negeri,” ungkap Prof. Harno Dwi Pranowo selaku Kepala Badan Penerbit dan Publikasi (BPP) UGM, Selasa (16/2).

Bazar buku ini gratis untuk umum. Pengunjung yang tidak bisa datang langsung dapat mengikuti event ini dengan mengakses http://ugmpress.ugm.ac.id, dan akan mendapatkan diskon yang sama.