Tanggal Posting

  • September 12, 2016

Share

PELUNCURAN DAN BEDAH BUKU MEMIMPIN PERUBAHAN DI BIROKRASI PEMERINTAH

PELUNCURAN DAN BEDAH BUKU MEMIMPIN PERUBAHAN DI BIROKRASI PEMERINTAH

MEMIMPIN PERUBAHAN DI BIROKRASI PEMERINTAH

Indonesia International Book Fair (IIBF) tahun 2016 ini menghadirkan banyak kegiatan, salah satunya peluncuran/bedah buku dari penulis-penulis Indonesia. Salah satu penulis itu ialah Agus Dwiyanto, dengan bukunya kali ini yang berjudul: Memimpin Perubahan di Birokrasi Pemerintah: Catatan Kritis Seorang Akademisi. Buku ini diterbitkan oleh UGM Press yang juga ikut serta membuka stan pameran di Assembly Hall JCC. 

Buku Memimpin Perubahan di Birokrasi Pemerintah: Catatan Kritis Seorang Akademisi bercerita tentang pengalaman penulis bersama koleganya melakukan perubahan di LAN dan refleksi kritis penulis terhadap apa yang terjadi dalam proses perubahan di LAN dan juga birokrasi pemerintah lainnya yang relevan. Ada beberapa kasus perubahan dengan segala dinamikanya, yang dijelaskan dalam buku ini. Dengan menjelaskan berbagai kasus ini penulis berharap dapat berbagi pengalaman kepada para pemimpin dan agen perubahan di berbagai instansi pemerintah, praktisi, akademisi, dan para mahasiswa yang tertarik dengan perubahan di birokrasi pemerintah.

Ini sangat menarik karena bertepatan dengan ramainya perbincangan mengenai Pilkada DKI 2017 saat ini. Masyarakat tentu sangat berharap mendapatkan pemimpin yang jujur, transparan, dan menyukai inovasi demi perbaikan negeri. Buku ini diharapkan dapat memacu semangat para calon pemimpin sehingga dapat bekerja dengan sungguh-sungguh dan mewujudkan Indonesia yang tangguh. Acara bedah buku ini akan diadakan pada hari Kamis, 29 September 2016, pukul 14.30-17.00 WIB di Panggung Lobby Indonesia International Book Fair, Assembly Hall, Jakarta Convention Center. Narasumbernya ialah Prof. Dr. Agus Dwiyanto (Penulis) dengan pembedah Prof. Dr.rer.publ. Eko Prasojo, S.I.P., Mag.rer.publ. (Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi-PAN RB) dan moderator Dr. Muhammad Taufiq, DEA (Deputi Kajian Kebijakan LAN). Acara ini terbuka untuk umum dan gratis.